Tahukah Anda, sebagian besar wanita ingin suaminya bisa bersikap romantis. Namun, sangat sedikit wanita yang mengatakan hal itu kepada suaminya.
Sebaliknya, banyak suami yang tidak bisa romantis karena canggung atau kesulitan memulai bagaimana caranya. Nah, berikut ini beberapa tips yang bisa Anda coba untuk Anda praktikkan pada istri tercinta. Dan biarkan sikap Anda ini menjadi kenangan terindah untuknya.
1. Panggil dengan panggilan romantis
Panggillah istri Anda dengan panggilan romantis yang paling disukainya. Contoh yang paling sederhana, “sayang”. Jika Anda merasa deg-degan, Anda bisa latihan dulu. Tetapi jika Anda merasa hal itu bisa mengurangi kewibawaan atau khawatir disebut lebay, Anda bisa mengingat kembali bahwa Rasulullah memanggil Aisyah dengan sebutan “humaira” (yang pipinya kemerah-merahan). Dan kewibawaan Rasulullah sama sekali tidak berkurang karenanya.
2. Katakan cinta
Sejak akad nikah Anda tak pernah mengatakan cinta pada istri? Anda perlu mengumpulkan keberanian untuk mengucapkan tiga kata ini: “aku cinta kamu” lalu ucapkan pada istri dengan lembut. Lebih romantis lagi jika cinta ini diucapkan saat makan malam yang spesial. Bisa jadi momen ini menjadi momen tak terlupakan dalam hidupnya, dan dicatat di buku harian: tanggal suami mengucap cinta pertama kali.
Jika dulu Anda pernah mengatakannya, maka persoalannya bukanlah keberanian. Anda bisa mengulanginya lagi: lebih intens, lebih berkesan, lebih romantis.
3. Makan semangka berdua
Anda bisa mengajak istri dan anak-anak pergi; ke taman, atau ke tempat wisata keluarga. Biarkan anak-anak bermain, lalu Anda berdua dengan istri. Ambil seiris semangka, katakan kepada istri bahwa Anda ingin memakannya berdua, bersama-sama. So sweet.
4. Makan es krim berdua
Hampir sama dengan poin ketiga. Bedanya, jika sebelumnya pakai semangka, Anda kini bisa menggunakan es krim. Tentu saja lebih mudah meleleh, dan karenanya nuansa romantisnya semakin terasa.
5. Pakai kaos couple
Saat ini ada tersedia kaos couple. Sepaang kaos yang tulisan atau gambarnya bersambung. Jika Anda menghadiahkan kaos tersebut –tentu saja untuk ukuran muslimah yang tidak membentuk- dan memakainya bersama saat santai atau berolah raga, itu akan menjadi momen yang romantis.
6. Bentuk cinta dengan tangan Anda
Saat berdua dengan istri, ajaklah ia mengulurkan tangannya dan menyatukannya jarinya dengan jari Anda membentuk tanda cinta. Minta anak atau orang lain mengabadikan momen romantis tersebut.
7. Shalat malam berdua
Jangan dikira romantisme hanya yang itu-itu saja. Shalat malam berdua juga bisa menjadi momen-momen romantis bahkan dengan nuansa spiritual yang kental.
8. Saling menyuapi
Anda bisa mengambil sepiring makanan lalu menyuapi istri dan sebaliknya, minta ia menyuapi Anda pada giliran berikutnya. Lakukan di kala sehat. Kalau saat sakit, mungkin nuansa romantismenya kurang terasa.
9. Matikan lampu, nyalakan lilin
Anda bisa menyulap kamar tidur menjadi lebih romantis. Diantaranya dengan mengganti lampu yang biasa dengan lilin. Suasana lebih romantis dijamin segera hadir di kamar Anda.
10. Hias kamar
Selain mengganti lampu kamar dengan lilin, Anda bisa menghias kamar Anda. Tentu ini akan bikin surprise istri. Anda bisa melakukannya pada hari spesial, misalnya tanggal pernikahan. 5 tahun pernikahan, atau 10 tahun pernikahan. Dijamin romantis. [keluargacinta.com]